Short Trip to Bali - August 2014

let's fly~ up up~ here we go, go!
You get bored with your routines everyday?
It's summer already but you have no plans and nowhere to go?
Don't be hesitate, it's time to ask for your extra days-off!!

Bosan dengan rutinitas yang gitu-gitu aja?
Cuaca cerah di musim liburan tapi gak punya rencana kemana-mana?
Itu artinya kamu harus ambil cuti dari pekerjaan dan mulai rencanakan liburan!!


Ok, now you got your days-off.... but you still have no idea where to spent your holiday.
Where to go if you only got two or three days of your free time?
It's time for domestic travel~!
It's none other than the easiest place to be in Indonesia.... BALI

yes, this time we go to Baliiii~ ^^

Ok, cuti udah di tangan.... tapi masih bingung mau liburan kemana.
Kira-kira pergi kemana yaa kalau cuma punya dua atau tiga hari cuti?
Kayanya yang paling cocok adalah liburan dalam negeri alias liburan domestik~!
Kemana lagi kalau bukan ke Bali~ ^^ tempat liburan paling gampang di Indonesia.

below is the view of Java island
It is the easiest way to reach Bali by plane. So many choices. But this time I used Citilink Airlines from Bandung to Denpasar at afternoon flight, so I could see the clear blue summer sky above and the beauty of Java land below our plane.

Cara paling mudah untuk pergi ke Bali adalah dengan menggunakan pesawat terbang. Kali ini saya menggunakan Citilink Airlines yang berangkat sore hari dari Bandung ke Denpasar. Karena cuaca yang cerah, pemandangan di atas pesawat sangat indah.

the Thailand dish that I forgot the name but taste pretty good
I arrived at 18.30 in Bali (delayed 40 minutes from the original schedule) and was picked up by my friend at the airport. We met the rest of them at the hotel in Padma then proceed to have dinner first. After a long discussion about where we will have dinner at, finally we make it through Teuku Umar area. We have dinner at JEBAK Bali Kuliner. The concept of this place is like the culinary center or food court. From traditional food to Western and even Asian food like Pad Thai or Khao Pad. You have so many choices.

It's time to fulfill my tummy with delicious dinner~! :)

Sampai di Bali pukul 18.30 (terlambat 40 menit dari jadwal keberangkatan) saya dijemput di Bandara oleh teman yang tinggal di Bali. Dan menuju hotel untuk bertemu teman lainnya yang sudah sampai lebih dulu di Hotel Padma. Karena sudah malam dan sudah lapar, saatnya mencari makan malam. Setelah berunding cukup lama dimana kita akan makan malam, akhirnya diputuskan kita akan makan malam di JEBAK Bali Kuliner yang terletak di daerah Jalan Teuku Umar. Konsep tempat makan ini menyerupai pujasera (pusat jajanan serba ada) dengan pilihan menu yang beragam mulai dari makanan tradisional, western, bahkan asian food.

"soda gembira" on the left and lychees squash on the right   
and do not forget to take some selfies ^^
After have my tummy full of dinner and tired from laughed a lot ^^ now it's time to explore the night view of Bali. Well, not the whole of Bali but the most famous place in Bali: Legian. With not much time left for our first night in Bali, we only could visit some places here in Legian. The must visited place here is "Monument Ground Zero" or The Bali Bombing Memorial.

Located in the middle of the entertainment center of Legian, the monument always crowded even in the night. On the monument carved the names of the victim of Bali Bombing, many of whom were tourist from Australia.

Setelah kenyang makan malam dan ketawa-ketiwi ^^ saatnya untuk menjelajah dunia malam di Bali. Kali ini kita pergi ke daerah Legian, Bali. Karena sudah malam, jadi tidak banyak tempat yang dikunjungi. Salah satu yang wajib dikunjungi di Legian adalah Monumen Bom Bali yang terletak tepat di tengah-tengah pusat hiburan di Legian, Bali.

Karena terletak di tengah pusat hiburan, monumen ini tidak pernah sepi pengunjung bahkan sampai tengah malam pun masih ramai. Di monumen iniliah terpahat nama-nama dari para korban Bom Bali yang kebanyakan adalah wisatawan dari Australia.

in memorial

near the monument, there's a gelato ice cream stall

at the right-side of the monument there's a small street and if you follow the street,
at the right-side you will see "Green Box Bali Bar". It is the cheapest  boozes bar in Bali.
You can get drunk here before you hit the clubs along Legian street all night long.

The way you enjoy your holiday in Bali is depends on which style you are in spending time for holiday. Whether you are a quiet person who enjoy the beautiful yet peaceful scenery, or you are a party people who enjoy the hustle and house music. If you are the second-type person, then it's a place where you belong to be. Yes, Legian offers all-night-long entertainment. Many clubs here with different style are ready to welcoming you. From house music clubs like Sky Garden or Vi Ai Pi to reggae bar like Apache, Legian is like the sin city in Bali. ^^

Cara kamu menghabiskan waktu liburan kamu di Bali tergantung pada tipe liburan kamu. Apakah kamu termasuk orang yang kalem yang lebih menyukai liburan di tempat yang damai dengan pemandangan indah, atau kamu termasuk orang suka yang suka hura-hura atau dugem di klub. Kalau kamu termasuk tipe yang kedua, Legian adalah tempat yang pas buat kamu. Ada banyak pilihan hiburan malam di sepanjang jalan Legian. Mulai dari klub semacam Sky Garden atau Vi Ai Pi, sampai reggae bar Apache, Legian adalah pusatnya hiburan malam di Bali.

breakfast at Ayam Tulang Lunak Malioboro. I ordered soft-bone chicken with mango sauce and lime squash :9
The real journey of my short-trip in Bali start on the next morning. After awakening from the welcoming party last night, it's time to get ready for the real journey. The easiest way to explore Bali is by renting a car (we rented a car for Rp 200.000,- per day) or motorcycle, because there's no public transportation here in Bali except Taxi.

Setelah semalaman keliling Legian, saatnya memulai perjalanan sesungguhnya menjelajah Bali keesokan harinya. Cara paling mudah untuk berkeliling Bali adalah dengan menyewa mobil (mobil yang kami sewa seharga Rp 200.000,- per hari tidak termasuk bensin dan sopir) atau motor, karena tidak ada angkutan umum di Bali kecuali Taxi.

Saatnya menjelajah Bali~ ^^ (bersambung ke postingan berikutnya)


Get ready, it's time to explore Bali~!! ^^

0 komentar:

Posting Komentar